Sabtu, 30 November 2013

Tetap Bertahan

Posted by Unknown Sabtu, November 30, 2013, under | No comments





Akhir-akhir ini banyak orang yang tidak dapat mempertahankan imannya.
Karena persoalan ekonomi, jodoh dan kedudukan. Semua rela dilepaskan demi mencapai tujuan duniawinya. Orang-orang yang selalu memikirkan hal-hal duniawi adalah orang-orang yang berasal dari dunia,sebab orang-orang yang berasal dari Yahweh mempunyai Roh yang lebih besar daripada roh yang ada didalam dunia.
Mereka itu berasal dari dunia,sebab itu mereka berbicara tentang hal-hal duniawi (harta,kedudukan,percabulan,dll) dan dunia mendengarkan mereka (1 Yoh 4:4-6).
Mereka yang berasal dari dunia, akan melakukan apa saja untuk mencapai keinginan nafsu duniawi mereka. Akhir-akhir ini memang keadaan dunia membuat manusia semakin tidak berdaya. Dunia semakin menebarkan daya pikatnya yang mematikan. Orang-orang yang tidak mampu mempertahankan imannya akan turut dengan tipu muslihat dunia.
Iklan-iklan yang berbau seks sudah semakin merajalela didunia maya. Orang-orang berlomba-lomba menjadi kaya dengan menghalalkan segala cara.
Bahkan anak-anak yang masih bau kencur sudah jatuh dalam kehidupan yang amoral. Hanya ingin memiliki android yang mahal, baju,sepatu,tas yang mahal mereka menjual dirinya hanya untuk barang-barang fana seperti itu.
Jangan hanya memikirkan kepentingan perut (hal2 duniawi)saja sebab engkau akan makan dan tidak menjadi kenyang dan perutmu tetap mengamuk karena lapar (mikha 6:14). Sebab makanan untuk tubuh dan tubuh untuk makanan namun keduanya akan dibinasakan oleh Yahweh. Tubuh bukan untuk percabulan sebab tubuh untuk Tuhan dan Tuhan untuk tubuh ( 1Kor 6:13). Dan kesudahan itu adalah kebinasaan sebab tuhan mereka adalah perut mereka (Fil 3:19).
Janganlah kamu mengasihi dunia dan apa yang ada didlmnya sebab semuanya akan lenyap (1 Yoh 2:15-17).Oleh sebab itu Paulus mengingatkan kita agar tetap bertekun dlm iman, tetap teguh dan tidak bergoncang, dan jangan mau digeser dari pengharapan injil (Kol 1:23).

Yeshua Hamasia bless u (SAS)

0 komentar:

Posting Komentar

Setelah dibaca apa anda punya komentar untuk artikel diatas ?

Jika anda merasa terberkati dengan artikel diatas atau anda mengalami pengalaman peristiwa yang sama, sharingkan dan tinggalkan pesan, kesan atau komentar apa saja yang positif disini.

Semoga komentar anda dapat menjadi berkat bagi yang lainnya.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Blog Archive

Blog Archive